Kantor Desa

Kemang Manis

PKK

Pelatihan Membatik

Dana Desa

TK PAUD Bintang Kecil

Dana Desa

Pembangunan Rabat Beton Tanjakan

Dana Desa

Rabat Beton Tanjakan

Pembangunan Berkelanjutan "SDGs", 18 Tujuan SDGs

  • Prioritas Dana Desa 2023

  • BLT Dana Desa

  • Ketahanan Pangan dan Hewani

  • Konvergensi Stunting

  • SDGs, IDM, BUMDesa

Our Latest Blog

Kamis, 11 Mei 2023

Pemdes Kemang Manis Gelar Pelatihan Membatik Bersama PKK 2023

 


Pelatihan membuat batik tulis dilaksanakan di Gedung Serbaguna desa Kemang Manis dan aula kantor desa. Diikuti oleh perwakilan Ibu - Ibu di tiap RT dan Kadus. Kegiatan ini dilaksanakan selama kurang lebih 5 hari.

Kegiatan Life skill ini di awali dengan pelatihan kepada para peserta tentang bagaimana tahapan dalam pembuatan kain batik tulis selanjutnya pembuatan pola, penggambaran pola dengan menggunakan canting serta proses pewarnaan kain batik. Harapannya setelah melalui berbagai macam proses pembuatan batik tulis ini peserta pelatihan dapat mengembangkan ide kreatifitas untuk berwirausaha sehingga berpotensi untuk meningkatkan kesejahteraan.










Rabu, 10 Mei 2023

Rapat PKK Persiapan Pelatihan Membatik

 


Rabu 10 mei 2023 pemerintah desa gelar rapat bersama PKK dalam rangka persiapan pelaksanaan kegiatan pelatihan membatik untuk meningkatkan kapasitas serta kreatifitas kepada ibu rumah tangga agar nantinya bisa meningkatkan ekonomi keluarga.

Pemberdayaan perempuan perlu ditingkatkan sumber daya manusianya agar menumbuhkan skill dan kreatifitas dan tidak hanya menjadi ibu rumah tangga saja. Pemerintah desa memberikan sebuah program pemberdayaan masyarakat khusus kepada ibu rumah tangga untuk mengikuti pelatihan membatik.

Pelatihan membatik tidak hanya sekedar membatik saja, namun ilmu yang diterapkan nanti tentunya bisa membuka lapangan pekerjaan bagi kaum perempuan dan menghasilkan sebuah karya yang punya nilai jual.

Pelatihan membatik diikuti dari masing-masing perwakilan perempuan di tiap RT dan akan dilaksanakan di Gedung Serbaguna selama kurang lebih 4-5 hari.

Semoga pelatihan membatik bisa menjadi icon bagi desa kemang manis





Rabu, 12 April 2023

Posyandu Balita Sebagai Garda Terdepan Pencegahan Stunting

 


Tidak dapat dipungkiri jika terjadi stunting pada anak/balita akan memberikan dampak seperti : kecerdasan anak di bawah rata - rata sehingga prestasinya belajarnya tidak maksimal, sistem imun tubuh anak tidak baik sehingga anak mudah sakit, anak akan lebih tinggi beresiko menderita penyakit diabetes, penyakit jantung, stroke dan kanker. 

Lalu apa yang dapat dilakukan? 

Melakukan monitoring kesehatan dan perkembangan balita melalui Program Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu). 

Peran posyandu di tengah masyarakat sangatlah besar. Banyak program posyandu yang juga diperuntukkan bagi ibu hamil, ibu menyusui, dan pasangan usia subur. Hal ini terbukti juga dengan adanya penurunan balita dengan kasus stunting di berbagai wilayah. 

Posyandu menjadi pelayanan kesehatan terdepan dari Pemerintah. Posyandu bisa menjangkau masyarakat secara langsung.  Selain itu, dengan program yang ada di posyandu para ibu-ibu bisa diberdayakan untuk selalu memperhatikan kesehatan anak dan keluarganya.


Pemerintah Desa Kemang Manis bekerjasama dengan mitra Kader Kesehatan, Kader Posyandu, KPM serta Tenaga Kesehatan Desa untuk terus melakukan kegiatan posyandu rutin dan didalamnya dilakukan kegiatan pencegahan stunting. Kegiatan Stunting dapat dibiayai melalui dana desa karena merupakan program prioritas dan tujuan dari SDGs Nomor 3 "Desa Sehat Dan Sejahtera".






Selasa, 21 Maret 2023

Penyaluran BLT Dana Desa Triwulan I Tahun 2023

 


Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Tahun 2023 untuk Triwulan I sudah disalurkan ke penerimanya. 

Tanggal 21 maret tahun 2023, desa kemang manis telah menyalurkan BLT DD Triwulan I ( Januari, Februari, Maret ) kepada 25 KPM. Bantuan BLT DD diserahkan dikantor desa secara tunai oleh pemerintah desa.

Dalam penyerahan ini dihadiri oleh Pemdes, BPD, RT dan tomas. Usai penyerahan BLT DD, pemdes segera mengirimkan Laporan penyaluran ke Kabupaten, sebagai bentuk akuntabilitas pelaksanaan kegiatan BLT Dana Desa Tahun 2023.

Untuk Triwulan II ( April, Mei, Juni ) menunggu disalurkannya dana BLT dari kabupaten ke Desa dan segera dapat direalisasikan.

Selasa, 17 Januari 2023

Musyawarah Desa Verval Calon KPM BLT Dana Desa Tahun 2023

 



Bantuan Langsung Tunai Dana Desa pada tahun 2023 masih menjadi bagian prioritas penggunaan dana desa yang diamanatkan peraturan PMK dan Peraturan Menteri Desa yang merupakan upaya penghapusan kemiskinan ekstrim yang dilaksanakan di desa.

Langkah yang dilakukan desa pertama kali adalah melaksanakan musyawarah desa verifikasi dan validasi data calon Keluarga Penerima Manfaat BLT Dana Desa. Dalam musyawarah ini BPD menampung usulan dari ketua RT dan tokoh masyarakat siapa yang diusulkan untuk dimasukkan dalam data calon penerima BLT Dana Desa.

Untuk tahun 2023 berbeda dengan tahun sebelumnya dalam hal kategori penerima BLT Dana Desa, dimana kategori tahun 2023 yang dapat menerima BLT Dana Desa yakni; Lansia Tunggal, Disabilitas, Penyakit Kronis, serta minimal 10% Dana Desa dari total Dana Desa yang masuk ke desa untuk dibiayai BLT Dana Desa.

Setelah dilakukan verifikasi dan validasi data calon KPM BLT Dana Desa 2023, pemerintah desa melakukan perekaman data di kabupaten berdasarkan SK Penetapan Calon Penerima BLT Dana Desa, dan menunggu dana tersebut disalurkan ke Rekening Desa dan dilakukan penyaluran BLT DD sesuai tahapan.


Kamis, 15 September 2022

Musyawarah Desa Penyusunan RKP Desa Tahun 2023

 


Setiap tahun desa melaksanakan musyawarah perencanaan pembangunan desa dalam rangka menyusun Rencana Kerja Pemerintah Desa pada tahun berjalan . Tujuannya untuk menampung aspirasi dan usulan dari masyarakat dalam rangka membangun desa. Pada tahun 2022 desa kemang manis menyusun RKP Desa untuk Tahun 2023.

Pada pelaksanaan musyawarah desa, keterwakilan dari masyarakat, RT, Kadus serta BPD, unsur kesehatan, pendidikan, agama, bumdes, PKK, kelompok tani dll diundang guna memberikan masukan dan usulan yang akan dimuat dalam RKP Desa. Hal ini sebagai bentuk demokrasi yang bagi masyakarat dalam mengemukakan pendapat.

Berbagai macam usulan dari masyarakat baik bidang pembangunan, pembinaan, pemberdayaan serta bantuan, semua dicatat dalam penyusunan RKP Desa, dan akan diurutkan sesuai prioritas dan kebutuhan yang paling mendesak pada tahun 2023.

Setelah dilakukan pengurutan prioritas dan mengacu pada RPJM Desa maka RKP Desa ditetapkan dengan Peraturan Desa Tentang Rencana Kerja Pemerintah Desa Tahun 2023 dan dituangkan dalam APBDesa Tahun Anggaran 2023.

Selasa, 06 April 2021

Manfaat Dana Desa Bangun Rabat Beton Tanjakan

Akses jalan yang baik dapat memperlancar laju transportasi, begitu juga sebaliknya jika akses jalan kurang memadai bahkan tidak bisa ditempuh, sudah pasti suatu kegiatan aktifitas bisa menjadi terhambat dan waktu dan tenaga juga bisa terkuras.

Daerah transmigrasi Desa Kemang Manis yang merupakan daerah dataran tinggi, masih membutuhkan akses jalan terutama tanjakan yang terjal. Susahnya untuk melewati jalan tanjakan jika memasuki musim hujan ataupun sesudah hujan, tanah bercampur debu basah membaluti ban motor dan mobil yang mereka gunakan.
Mirisnya anak-anak sekolah sering terjatuh dan tergelincir saat mereka melewati jalan tanjakan yang licin ketika hendak berangkat dan pulang dari sekolah mereka.

Pada tahun 2019, Pemerintah Desa Kemang Manis melalui beban APBDesa dan bersumber Dana Desa tahun 2019 membangun jalan rabat beton tanjakan yang menjadi kebutuhan bersama agar memperlancar arus tranportasi masyakarat.

Jalan tanjakan ini merupakan jalan utama bagi desa kemang manis dalam beraktifitas. Motor dan mobil melewati jalur utama ini. Sebelum dibangunnya jalan rabat beton di titik ini, masyarakat sangat susah untuk melewati ketika terjadinya hujan, mereka seringkali terjatuh dan tergelincir, sehingga harus mendorong kendarannya agar bisa melewati jalan tanjakan ini.

Setelah dibangunnya jalan rabat beton tanjakan, kini masyarakat sudah leluasa untuk melewati tanjakan ini dan tidak ragu lagi ketika memasuki musim hujan.